Home Nasional Prabowo Resmikan 80.081 Koperasi Merah Putih, Harga Sembako Murah
Nasional

Prabowo Resmikan 80.081 Koperasi Merah Putih, Harga Sembako Murah

Presiden Prabowo Subianto meresmikan 80.081 Koperasi Merah Putih di Klaten. Warga berharap harga sembako dan gas LPG jadi lebih murah dan stabil.

Share
Share

Presiden Prabowo Subianto meluncurkan Koperasi Merah Putih di Klaten, warga antusias: “Akhirnya gas dan sembako lebih terjangkau!”

V-Today, KLATEN — Suasana penuh harapan menyelimuti Desa Bentangan, Klaten, saat Presiden Prabowo Subianto meresmikan 80.081 Koperasi Merah Putih (KDMP) secara nasional, Senin (21/7/2025). Peresmian ini disambut antusias oleh masyarakat, terutama ibu rumah tangga dan pelaku UMKM yang berharap koperasi bisa menstabilkan harga kebutuhan pokok.

“Saya harap harganya lebih murah, bisa terjangkau masyarakat kecil,” ujar Ibu Aseh, warga Jetis Boto.

Ibu Yunika, warga Mendangan, mengeluhkan harga gas melon yang tidak menentu sebelum adanya koperasi. “Kadang kita dapat harga Rp25.000, bahkan sampai Rp30.000, padahal harusnya cuma Rp18.000,” ungkapnya. Ia berharap koperasi bisa mengatasi praktik dagang curang dan membantu rakyat kecil mendapatkan harga wajar.

Kehadiran Koperasi Merah Putih menjadi solusi nyata. Selain menyediakan sembako murah, koperasi ini juga mendukung ekonomi desa dengan enam jenis layanan: klinik, apotek, simpan pinjam, LPG, pupuk, dan PT Pos. Semua barang dijual sesuai Harga Eceran Tertinggi (HET).

“Insyaallah kebutuhan seharian warga desa bisa terpenuhi,” kata Bambang Gunarsa, Ketua KDMP Bentangan.

Program ini merupakan inisiatif langsung Presiden Prabowo dan bermitra dengan BUMN. Tujuannya jelas: menguatkan ekonomi lokal, menjaga ketersediaan barang, dan meningkatkan kesejahteraan warga desa.

“Saya terima kasih banyak kepada Bapak Prabowo Subianto,” ujar seorang warga. “Semoga sehat selalu dan dimurahkan rezekinya.”

Bambang berharap koperasi Merah Putih mampu menyejahterakan warga dan memperkuat solidaritas desa. Dengan sistem transparan dan harga kompetitif, koperasi ini diproyeksikan menjadi tulang punggung baru ekonomi rakyat.(AL)

Share

Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Related Articles

Indonesia Ajak Negara Global South Susun Regulasi AI

Indonesia Siap Pimpin Negara Global South Hadapi Disrupsi AI V-Today, JAKARTA —...

Indonesia Tegaskan Komitmen SDGs di PBB: “Siap Memimpin Bersama Dunia”

Wamen Bappenas: 61% indikator SDGs Indonesia on track, strategi nasional ditingkatkan untuk...

Pendidikan Antikorupsi Diperkuat, Kemenko PMK Libatkan Keluarga hingga Dunia Digital

Pemerintah fokus tanamkan karakter antikorupsi sejak dini lewat kurikulum, regulasi, dan dukungan...

Prabowo: KEK Jadi Kunci Pertumbuhan Ekonomi 8% dalam 5 Tahun

Pemerintah fokus tingkatkan investasi, serapan kerja, dan deregulasi melalui KEK demi pertumbuhan...